/*-- Start Maintenance Template -- */ /*-- Akhir Maintenance Template -- */

Ads (728x90)

Dilihat 0 kali

 

Pemko Bekerja Sama dengan Lantamal IV Tanjungpinang Gelar Vaksinasi Bagi Pelajar



TANJUNGPINANG, Sumutrealita.com  –  Bertempat di Poltekes Tanjungpinang,  Jalan Arif Rahman Hakim Tanjungpinang, Kepri, Lantamal IV Tanjungpinang bekerja sama dengan Pemko Tanjungpinang menggelar vaksinasi Covid-19 bagi pelajar yang berusia 12 hingga 17 tahun, Rabu (25/8/2021) pagi.

 “ Kegiatan vaksin Covid-19 untuk masyarakat Maritim khusus untuk pelajar dihari kedua masih didominasi cukup tinggi, hal tersebut terlihat masih membludaknya animo masyarakat  yang berdatangan,” kata Kepala Dinas Penerangan Lantamal IV Mayor Marinir Saul Jamlaay

Ia menyebutkan kegiatan Vaksinasi ini sudah bejalan dua hari, kita bersinergi dengan Pemko Tanjungpinang kegiatan ini akan dilaksanakan selama 3 hari.

Pada kegiatan vaksin hari pertama, katanya, masyarakat yang tervakasin sebanyak 781 orang, lalu untuk hari ini yang tervaksin sebanyak 909 orang.

“Kegiatan Serbuan Vaksin Covid-19 untuk masyarakat Maritim merupakan perintah dari Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dengan tujuan untuk mensukseskan program Pemerintah Pusat yaitu 1 juta perhari vaksin serta untuk memutus mata rantai Covid-19,” kata  Kadispen Lantamaml IV.

Pihaknya mengharapkan seluruh lapisan masyarakat dapat tervaksin sehingga kita selalu sehat dan pandemi Covid-19 segera pulih, serta kita dapat berkativitas kembali normal, jangan lupa walupun kita sudah divaksin, tetap menjalankan protokol kesehatan 5M dengan baik dan benar.

Dispen Lantamal IV Tanjungpinang).

Post a Comment

Disqus