Dilihat 0 kali
Sugino Korban Tabrak Lari (Fhoto : Sumutrealita.com) |
ASAHAN, Sumutrealita.com – Seorang pengendara sepeda motor, Sugino (59) warga dusun I desa Bangun kecamatan, Pulau Rakyat tewas digilas mobil truck di jalan umum desa Bangun kecamatan Pulau Rakyat, Asahan. Mobil truck yang belum diketahui jenisnya dan Nomor Polisinya usai menabrak korban langsung kabur.
Menurut Kapolres Asahan, AKBP Kobul Syahrin Ritonga.SIK, MSi melalui Kanit Laka Lantas, Iptu Marojoan Butar-butar mengatakan korban mengedarai sepeda motor RX King yang tidak memiliki Nomor Polisi (Nopol) datang dari arah desa Persatuan menuju desa Bangun kecamatan Pulau Rakyat, Asahan. Diduga krban mengendarai sepeda motornya dengan kecepatan tinggi dan hendak mendahulu mobil truck yang ada di depannya namun naas baginya, stang kiri sepeda motor yang dikendarainya menyengkol bak samping kanan truck tersebut akibatnya korban terjatuh di aspal.
“Saat korban terjatuh keaspal, mobil truck tersebut langsung menggilas korban akibatnya ia langsung tewas ditempat lantaran menderita luka berat dibagian kepala, perut, kaki, tangan serta organ tubuhnya yang lain,” jelas Marojaan Butar butar.
Korban sempat dievakuasi petugas ke Klinik Harapan Kita Pulau Rakyat dan kini jenajahnya telah disemayamkan oleh keluarganya.
Kasus ini telah ditangani Polres Asahan, dan masih memburu mobil truck tersebut sementara sepeda motor korban telah diamankan unit Laka Lantas Polres Asahan.
(Wadi)
Post a Comment
Facebook Disqus