/*-- Start Maintenance Template -- */ /*-- Akhir Maintenance Template -- */

Ads (728x90)

Dilihat 0 kali



MEDAN, Sumutrealita.com – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mengapresiasi dan mendukung acara Peringatan Bulan Pengurangan Risiko Bencana (PRB) Nasional Tahun 2018 di daerah ini. Bahkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut siap mengerahkan seluruh potensi yang ada untuk mensukseskan acara yang akan dipusatkan di Kota Medan, Simalungun, Karo dan Samosir itu.

“Kita sangat mendukung kegiatan ini, dan kita ‘all out’ untuk itu,” ujar Gubernur Edy Rahmayadi ketika menerima kunjungan Deputi Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB Bernardus Wisnu Widjaja bersama rombongan di Rumah Dinas Gubernur Sumut Jalan Pangeran Diponegoro Nomor 41 Medan, Jumat (21/9/2018)

Gubernur Edy Rahmayadi, yang ketika itu hadir bersama Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah, mengatakan bahwa kegiatan tersebut penting untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana di daerah ini. Karena itu, Gubernur meminta kepada Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumut Riadil Akhir Lubis untuk berkordinasi dan membantu segala kebutuhan BNPB guna mensukseskan kegiatan nasional tersebut.

Edy Rahmayadi juga mengharapkan, dalam penanganan bercana di daerah, BPNB dapat berkordinasi dan berkomunikasi dengan pemerintah daerah. Sehingga penanganan terhadap bencana dapat lebih efektif, efisien dan tepat sasaran. “Kordinasi dan komunikasi perlu kita tingkatkan lagi. Sehingga apa yang dilakukan lebih bermanfaat, karena yang lebih tahu daerahnya adalah pemerintah daerah,” ujar Edy.

Sementara itu, Wakil Gubernur Musa Rajekshah mengharapkan, kegiatan Peringatan Bulan PRB Nasional Tahun 2018 dapat mempromosikan potensi wisata di Sumut. Sehingga, kunjungan wisatasan ke Sumut terus meningkat.

“Event-event seperti ini harus kita manfaatkan untuk mempromosikan potensi wisata kita, seperti Danau Toba dan destinasi wisata lainnya. Sehingga semakin banyak wisatawan yang datang ke daerah ini. Apalagi, Peringatan Bulan PRB Nasional Tahun 2018 ini pesertanya ribuan, yang datang dari seluruh Indonesia,” ujarnya.

Sebelumnya, Deputi Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB Bernardus Wisnu Widjaja menyampaikan, BNPB bekerjasama dengan BPBD Provinsi Sumut akan menyelenggarakan Peringatan Bulan PRB Nasional tahun 2018 di Kota Medan dan sekitarnya. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 19 – 26 Oktober 2018 mengusung tema “Sustainable Resilience For Sustainable Development: Coherency For Resilience Through People Public Private Partnership (PPPP)”.

Dalam kesempatan itu, Wisnu meminta dukungan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi untuk mensukseskan kegiatan yang dipusatkan di Kota Medan dan 3 kabupaten lainnya, yaitu Kabupaten Simalungun, Kabupaten Karo dan Kabupaten Samosir itu.  “Kami mohon dukungan Pak Gubernur untuk mensukseskan kegiatan tersebut. Juga memohon kehadiran Pak Gubernur pada acara itu,” ujarnya.

Wisnu menjelaskan, Peringatan Bulan PRB Nasional tersebut meliputi berbagai kegiatan, yakni Jambore Nasional Penanggulangan Bencana, Aksi Sosial, Pameran Kebencanaan, Lari 10 K, Lomba Menggambar dan Mewarnai, Knowledge Sharing, Talkshow, Special Session dan Technical Event. Juga ada Puncak Peringatan Bulan PRB 2018, Pelatihan Manajemen PB untuk Pengambil Keputusan, serta Field Trip dan Rally di kawasan Danau Toba. “Diperkirakan ada 3000 peserta, termasuk dari BPBD seluruh Indonesai yang akan hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan ini,” ujarnya.

Turut hadir dalam pertemuan itu, Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumut Hj Sabrina dan Kepala DPBD Provinsi Sumut Riadil Akhir Lubis.

(Ril)

Post a Comment

Disqus